News Update :
INFO UNTUK ANDA : KETUA DPC : HERYANTO SEKUM DPC : ABI BENDAHARA : SULAEMAN BERSAMA MELAYANI RAKYAT #PKSPelayanRakyat ■

Energi Baru Fraksi PKS DPR Siap Tuntaskan Amanah

Selasa, 21 Mei 2013



Jakarta (20/5) - Fraksi PKS DPR RI melaksanakan Pergantian Antar Waktu (PAW) untuk mengisi kekosongan anggota dewan sebelumnya. Energi baru di Fraksi PKS yang dilantik sebagai Anggota Dewan yakni Asman Amin yang menggantikan Presiden PKS Anis Matta, Wirianingsih yang menggantikan Anggota Komisi VII DPR Achmad Rilyadi dan Budiyanto yang menggantikan posisi Luthfi Hasan Ishaaq.

Pelantikan ini dipimpin oleh Ketua DPR RI Marzuki Alie dan Wakil Ketua DPR RI dari Fraksi PKS Muhammad Sohibul Iman di Gedung Nusantara IV DPR, Senin (20/5).

Menurut Ketua Fraksi PKS DPR RI Hidayat Nur Wahid, Hadirnya 3 Anggota yang baru dilantik ini diharapkan dapat terus melanjutkan Amal Sholih dalam kerja-kerja politik di Parlemen.

“Kami berharap, dengan hadirnya energi baru ini dapat terus menjadikan Fraksi PKS berkontribusi positif dalam menjalankan kinerja di Parlemen. Bagaimanapun, dengan sisa waktu yang ada kinerja Fraksi PKS harus terus bisa lebih maksimal,” kata Hidayat.

Hidayat menambahkan, kehadiran Anggota DPR baru ini diharapkan mampu realisasikan tugasnya di dewan, sekaligus juga mampu mengabdikan dirinya secara maksimal kepada konstituen.

“Kita berharap, hadirnya Anggota DPR ini juga menjadi ladang baru agar PKS lebih mampu dimanfaatkan keberadaanya oleh rakyat. Oleh masyarakat,” ungkapnya.

Anggota DPR yang baru dilantik Budiyanto mengungkapkan, dirinya siap maksimal untuk menjalankan tugas sebagai anggota dewan. Walaupun dalam kondisi dimana PKS sedang diuji.

“Saya menyadari bahwa, amanah ini hadir ketika kondisi partai sedang diuji dalam beberapa kasus. Tapi Insya Allah kami tetap akan fokus bekerja untuk realisasikan di Dewan, dan mengabdi kepada konstituen,” kata Lulusan Master dari Universitas Waseda Jepang ini.

Senada dengan Budiyanto, Wirianingsih yang dilantik menggantikan Anggota Komisi VII DPR Achmad Rilyadi juga menyatakan siap langsung bekerja menjalankan amanahnya. Lebih khusus, Wirianingsih menyatakan kesiapannya untuk membela kepentingan kaum perempuan di Dewan.

“Sebagai perempuan di parlemen, saya siap untuk memperjuangkan hak-hak perempuan dalam skala yang lebih besar di Dewan. Karena itu,dengan sisa waktu yang ada amanah di Fraksi ini akan kami jalankan sebaik-baiknya,” tegas Wirianingsih.

Sumber: Fraksi PKS DPR RI
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright OFFICIAL SITE DPC PKS TAMANSARI 2010 -2011 | ReDesign by DPC PKS TAMANSARI | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.