PKS JAKARTA
– Partai Keadilan Sejahtera (PKS) optimis meraih tiga besar pada
Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif 2014. Hal ini berdasarkan survey yang
telah dilakukan PKS bahwa saat ini PKS sudah menduduki lima besar dan
menuju tiga besar.
“Pada 9 April mendatang mudah–mudahan ada kejutan yang terjadi
secara nasional, yakni PKS masuk tiga besar. Dan apabila PKS masuk tiga
besar semoga PKS memimpin koalisi pada Pemilihan Presiden Juli
mendatang,” ujar Anis Matta.
Untuk mendapatkan suara pemilih, maka keberadaan saksi di setiap
tingkatan sangat dipentingkan keberadaannya oleh PKS. Secara bertingkat,
dari mulai tingkat Propinsi, Kabupaten dan seterusnya, PKS menyiapkan
pelatihan-pelatihan saksi terstruktur. Tidak terkecuali di PKS DPC
Pancoran.
Dari beberapa pelatihan yang diselenggarakan di tiap – tiap ranting
PKS kelurahan di kecamatan Pancoran. Terlihat bahwa hampir semua saksi –
saksi PKS Pancoran terlihat muda – muda. Ini juga terlihat dari
antusias, semangat dan kritisnya saat mereka mengikuti pelatihan –
pelatihan saksi yang diadakan oleh masing – masing PKS tingkat
kelurahan.
Kenyataan ini inline dengan apa yang dikatakan beberapa artis
ibukota seperti Dwi Andhika, Median, Mudji Massaid, Romi, Ana dan Naomi
yang notabene juga artis – artis muda nasional. “Tiga kata yang sangat
saya sukai dari PKS, yakni cinta, kerja dan harmoni,” tandas Mudji
Massaid yang tak lain adalah adik kandung dari (alm) Adjie Massaid,
mantan politisi partai Demokrat. Senada dengan Mudji, artis muda
lainnya, Dwi Andhika juga menyatakan kekagumannya kepada PKS. Dwi
menyatakan bahwa PKS adalah partai yang prestatif, karena banyak
anak-anak muda kader PKS yang memiliki prestasi bagus. Sementara artis
cantik muda Indonesia, Fani Lupita juga menyatakan kekagumannya kepada
partai berlambang padi dan dua bulan sabit kembar tersebut. “Saya PKS
karena PKS gue banget, anak muda banget, apalagi presidennya juga muda,”
jelasnya.
Mengenai pendanaan saksi, “Sumber dana dari kader se-Pancoran yang
berjumlah 800 orang, sangat mencukupi untuk pembiayaan saksi-saksi ini”
kata Ketua DPC Pancoran, Furqoni Yudhistira.
0 komentar:
Posting Komentar